Jakarta: Setelah berkecimpung di dunia konten perkulineran, selebgram dan artis TikTok Yudha Pangestu memutuskan merintis bisnis kuliner sendiri. Dia membuka usaha kuliner bernama Steak Sekuy.
Selama ini Yudha memang banyak membuat konten kuliner di media sosial. Salah satu konten miliknya yang viral adalah postingan telur gulung raksasa. Hingga saat ini, akun TikTok miliknya sudah memiliki 2,5 juta followers. Tagar #makanbarengyudha juga sudah tembus 30 juta views.
Hal itulah yang memicu Yudha memutuskan membangun bisnis kuliner sendiri. Apalagi, bisnis kuliner ini memang sudah sejak lama diimpikan Yudha.
“Setelah keliling-keliling mencoba makanan enak dan enak bangat akhirnya menginspirasi saya untuk membuka Steak Sekuy, agar dapat membuat impian makan steak enak setiap hari menjadi mungkin,” kata Yudha Pangestu.
“Meski harganya terjangkau, namun dagingnya nikmat dan lembut dengan berbagai varian rasa yang pasti disukai para milenial hingga gen Z karena rasanya mantap,” lanjutnya.
Bisnis yang berada di daerah PIK Penggilingan, Jakarta Timur itu menjadi langkah Yudha turut membuka lapangan kerja. Meski sudah punya bisnis sendiri, Yudha bertekad tetap menjadi konten kreator kuliner dan membantu promosi UMKM tanpa bayaran.
“Saya percaya bahwa kesuksesan hari ini karena doa dan kerja keras dari orang-orang terdekat saya. Dengan hadirnya Steak Sekuy, saya ingin turut menambah kebahagiaan dan mempererat relationship pasangan, keluarga, maupun per-bestie-an,” tutupnya.
(ELG)