Jakarta: Belakangan cuaca sering hujan dan berangin, membuat suasana dingin yang bikin nyaman. Enggak jarang cuaca seperti ini jadi membuat kamu ingin mengunyah berbagai makanan ya.
Kalau olahan mi pastinya sulit untuk ditolak. Hampir semua orang menyukainya. Kuliner yang sudah ada sejak Dinasti Han Timur, antara tahun 25 dan 220 Masehi ini memang bisa banyak kreasi ya ENDEUSiast.
Jadi, sudah siapkan catatan dan bahannya? Yuk, buat resep mi telur crispy yang mudah banget ini dari Endeus TV. Selamat mencoba ya!
Bahan mi telur crispy:
2 bungkus mi instan rasa ayam
3 butir telur
1 batang daun bawang, iris tipis
80 gr tepung bumbu
Minyak goreng secukupnya
Cara membuat mi telur crispy:
1. Rebus mi dalam air mendidih hingga matang, angkat, tiriskan. Taburi dengan bumbu mi, aduk rata. Potong-potong mi bila terlalu panjang
2. Siapkan mangkuk, masukkan telur dan daun bawang, aduk rata. Gulingkan mi pada telur, tiriskan
3. Kemudian gulingkan mi ke tepung bumbu, tepiskan
4. Panaskan minyak goreng yang banyak dalam wajan. Goreng campuran mi ke dalam minyak panas secara bertahap, hingga mi renyah dan berwarna coklat keemasan. Angkat, tiriskan. Sajikan
Tips: Sajikan mi telur crispy dengan saus sambal ataupun sambal cabai tabur.
(TIN)