Jakarta: Ikan cakalang adalah salah satu ikan yang paling terkenal dari Manado. Ikan cakalang termasuk dalam jenis keluarga ikan tuna. Paparan dr. Vika Damay dalam Klikdokter memaparkan bahwa kandungan gizi ikan cakalang meliputi berbagai vitamin dan mineral, seperti vitamin B12, vitamin D, vitamin C, fosfor, selenium, dan masih banyak lagi.
Ikan ini juga memiliki lemak baik dalam bentuk Omega-3. Ikan ini juga berkhasiat menurunkan kadar gula darah dan menjaga kesehatan jantung. Manfaat lain dari ikan ini yaitu mencegah anemia serta mengurangi risiko demensia.
Ikan cakalang yang masih dalam keluarga ikan tuna ini sama baiknya seperti jenis ikan lainnya. Nah, ENDEUSiast bisa membuat sup jagung dengan ikan cakalang. Sontek resep dan cara buatnya dari Endeus TV di bawah ini. Yuk, dicoba!
Bahan MPASI sup jagung cakalang:
2 sdm minyak kelapa
50 gr paprika merah, cincang halus
2 butir bawang merah, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
1 batang peterseli, iris halus
50 gr cakalang asap, rebus, suwir
3 buah jagung manis, parut
¼ sdt garam (optional)
¼ sdt merica putih bubuk (optional)
? sdt jahe bubuk
1 Lt kaldu ikan
Taburan:
Jagung manis, rebus, pipil
Cara membuat MPASI sup jagung cakalang:
1. Tumis paprika hingga layu. Tambahkan bawang merah, bawang putih, dan peterseli. Masak hingga harum
2. Masukkan cakalang, jagung manis, garam, merica, dan jahe
3. Tuang kaldu ikan, aduk rata. Didihkan. Masak dengan api kecil selama 5 menit. Angkat
4. Sajikan hangat dengan taburan
Tips: Tumis paprika saat minyak kelapa tidak panas, cara ini mengeluarkan rasa manis paprika.
(TIN)