Jakarta: Salah satu makanan yang paling terkenal dari Surabaya yaitu rujak cingur. Dalam Wikipedia, makanan ini disebut rujak cingur karena bumbu olahan yang digunakan adalah petis udang dan irisan cingur.
Salah satu makanan tradisional ini, dalam bahasa Jawa berarti “cingur/mulut”, hal ini merujuk pada bahan irisan mulut atau moncong sapi yang direbus dan dicampurkan ke dalam hidangan.
Rujak cingur biasanya terdiri dari irisan beberapa jenis buah seperti timun, kerahi (krai, yaitu sejenis timun khas Jawa Timur), bengkuang, mangga muda, nanas, kedondong, kemudian ditambah lontong, tahu, tempe, bendoyo, cingur, serta sayuran seperti kecambah/taoge, kangkung, dan kacang panjang.
Semua bahan tadi dicampur dengan saus atau bumbu yang terbuat dari olahan petis udang, air matang untuk sedikit mengencerkan, gula/gula merah, cabai, kacang tanah yang digoreng, bawang goreng, garam, dan irisan tipis pisang biji hijau yang masih muda (pisang klutuk).
Semua saus/bumbu dicampur dengan cara diulek, kemudian diberi topping cingur. Jika tanpa cingur maka rujak ini disebut rujak ulek.
Dalam Kikomunal Indonesia, disebutkan rujak cingur di Surabaya diperkirakan sudah ada sejak tahun 1938 melalui sebuah warung makanan yang terletak di Jalan Genteng Durasim 29.
Buat ENDEUSiast yang sedang kangen akan makanan tradisional khas Jawa Timur ini, bisa membuatnya sendiri di rumah ya. Sontek resep dan cara buat rujak cingur dari Endeus TV di bawah ini.
Bahan rujak cingur:
400 gr cingur sapi, bersih, siap pakai
air untuk merebus
250 gr kangkung, siangi, rebus
100 gr taoge, seduh air panas, tiriskan
200 gr bengkuang, kupas kulit, iris tipis
100 gr timun, iris tipis melintang
150 gr nanas
150 gr kedondong
150 gr tempe, potong dadu 2 cm, goreng
150 gr tahu putih, goreng, potong dadu 2 cm
Bumbu:
1 sdt garam
5 buah cabai rawit
2 buah cabai merah keriting
2 sdt terasi
1 buah pisang batu, iris tipis
80 gr kacang goreng
5 sdm petis udang
2 sdt asam jawa
60 gr gula merah
100 ml air matang
Pelengkap:
Lontong
Cara membuat rujak cingur:
1. Rebus cingur dalam air secukupnya hingga mendidih, buang airnya. Masak dengan air baru dan lakukan beberapa kali dengan mengganti air perebusnya sampai cingur matang dan tidak berlendir. Setelah cingur lunak, angkat, tiriskan. Potong-potong tipis cingur, sisihkan
2. Bumbu: Gerus garam, cabai rawit, cabai merah, dan terasi hingga halus
3. Masukkan pisang dan kacang gerus hingga halus. Tambahkan gula merah, petis dan asam jawa, gerus rata. Tuangi air, aduk hingga rata
4. Masukkan cingur dan bahan lainnya ke dalam cobek, aduk hingga rata
5. Tata lontong di atas piring saji. Tambahkan rujak cingur ke dalam piring. Sajikan segera
Tips: Rebus potongan cingur dalam air bersih hingga mendidih dan ganti air rebusannya sebanyak 3 – 4 kali untuk menghilangkan tekstur lendirnya.
(TIN)